judul

Kamis, 25 Oktober 2012

Anime yang gue suka :D


Hallo. . .udah beberapa hari ini aku nggak buka blog nih sama nulis postingan di blog....sibuk?nggak juga, hehe mungkin akhir-akhir ini aku lagi badmood aja sehingga jadi males buka blog,nah lho kok malah curcol ya?haha ya tujuannya juga emang mau curcol sih,eh tapi engga deng, mungkin lebih ke shaing aja,hmmm sharing tentang apa ya?
Gini deh...aku mau cerita dikit tentang hal yang aku gemari,hmm... selain kesukaan dan kecintaan aku sama hal-hal yang berbau korea, aku juga suka lho hal-hal yang jepang banget, salah satunya yang aku suka dari negara jepang adalah animenya, kita semua pasti tau dong kalau jepang itu cukup terkenal dengan film kartunnya yang kita kenal dengan anime dan juga komiknya yang biasa kita sebut manga dan pembuatnya yaitu mangaka.

Nah...disini aku akan share sedikit tentang manga yang aku sukai akhir-akhir ini, yaitu Code Breaker karangan  Kamijyo Akimine Sensei, sedikit mengenai manga ini bercerita tentang Rei Ogami, yaitu salah satu Code:Breaker  ynag memiliki kekuatan spesial “Blue Flame”, jadi dia bisa mengeluarkan api berwarna biru dari tangan kirinya. Cerita ini berawal dari seorang gadis manis bernama Sakurakouji Sakura yang gak sengaja melihat Ogami yang sedang menghabisi orang-orang,mereka terbakar hidup-hidup dengan api aneh berwarna biru.Sakura jadi penasaran dibuatnya, dan ternyata keesokan harinya Ogami menjadi teman satu kelas Sakura, dia adalah murid pindahan di sekolahnya Sakura. Dan perlahan-lahan Sakura pun mulai memasuki kehidupan seorang Rei Ogami,maka di mulailah petualangan Rei Ogami dan Sakurakouji Sakura.



Tidak ada komentar:

Posting Komentar